You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Basuki: Organda Pura-pura Tidak Tahu
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Basuki Yakin Organda Tahu Banyak Metromini Tak Laik Jalan

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mensinyalir, Organisasi Angkutan Darat (Organda) mengetahui kondisi bobroknya angkutan umum di Ibukota. Namun mereka seakan-akan tutup mata dengan kondisi tersebut.

Mereka tahu Metromini begitu bobrok. Tapi pura-pura enggak tahu

Sebagai organisasi yang menaungi angkutan umum, Basuki yakin jika Organda sudah mengetahui banyak armada metromini tak laik jalan

"Mereka tahu Metromini begitu bobrok. Tapi pura-pura enggak tahu," kata Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (17/12).

Basuki Akui Tak Bisa Hapus Metromini

Basuki mengatakan, telah menawarkan gaji hingga tiga setengah kali upah minimum provinsi (UMP) untuk para sopir. Namun hingga saat ini belum ada yang bergabung.

"Kalian pikir saya iseng nawarin 3,5 kali UMP untuk gaji pada sopir bus gandeng, yang paling kecil dua kali UMP," ucap Basuki.

Basuki mengaku, heran dengan tidak adanya sopir yang tertarik dengan tawarannya itu. Dengan kondisi tersebut, Basuki berpikir adanya permainan yang dilakukan. Sehingga dirinya melakukan tindakan tegas, dengan mengandangkan metromini yang tak laik jalan.

"Masa kamu enggak mau dapat gaji dua kali UMP, pakaian keren. Berarti niatnya memang enggak benar, makanya kami habisin aja," tegas Basuki.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1672 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1607 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1172 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Parade Gereja Bala Keselamatan Indonesia Ramaikan CFD di Bundaran HI

    access_time22-12-2024 remove_red_eye1046 personNurito
  5. Dinas PPKUKM Adakan Pasar Malam Bina dan QRISMas Bazar

    access_time21-12-2024 remove_red_eye963 personAldi Geri Lumban Tobing